Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
30 Apr 2024 141 Pembaca Admin Binamarga

Atasi Banjir, Sekda Bersama Dengan Kepala DBMSDA Tinjau Lokasi dan Berkoordinasi Dengan PUPR

TANGERANG - Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang Mendampingi Sekretaris Daerah (SEKDA) Tinjau Lokasi Banjir dan Berkoordinasi  Dengan Balai Besar Wilayah Sungai Cidanau, Ciujung, Cidurian (BBWS C3) Dirjen Sumber Daya Air (SDA), Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Desa Pasir Apo, Patra Sana dan Koper,Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Selasa  (30/04/2024).

Curah hujan yang tinggi dan cuaca ekstrem menyebabkan terjadinya banjir di beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Tangerang, tentu Pemerintah Kabupaten Tangerang tidak tinggal diam, Pemerintah Kabupaten Tangerang selalu mengupayakan yang terbaik baik dalam melakukan penanganan maupun pencegahan agar banjir tidak terjadi.

Curah hujan tinggi dan cuaca yang ekstrem menyebabkan tingginya debit air pada Sungai Ciduruan, yang mana hal itu menyebabkan sungai Cidurian tidak lagi mampu menanmpung jumlah debit air, akhirnya air meluap sampai ke permukiman warga. Sungai Cidurian sendiri meruapakan sungai yang berada di Kabupaten Tangerang, namun untuk kewenangan sendiri berada di BBWS C3 Dirjen SDA Kementrian PUPR, maka dari itu DBMSDA mendampingi Sekda langsung berkoordinasi dengan Kepala BBWS membahas langkah-langkah jangka pendek, menengah, dan panjang.

Koordinasi dengan BBWS berlangsung di lokasi terdampak untuk sekaligus melakukan tinjauan lapangan.

Setelah koordinasi ini selesai  diharapkan setiap solusi yang disepakati dapat segera terlaksana sehingga banjir dapat tertangani dengan cepat serta tidak terjadi banjir lagi di lokasi tersebut karena Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui DBMSDA selalu mengupayakan pelayanan terbaik untuk masyrakat.

(BidJJ/VPP)